Temui BNPB, Pj. Bupati Bener Meriah Usul 14 Pembangunan Jembatan Pasca Bencana di Kabupaten Bener Meriah
PPID Bener Meriah | Kamis, 6 Oktober 2022 | Informasi Pemerintahan

Bener Meriah - Penjabat (Pj) Bupati, Drs. Haili Yoga, M.Si didampingi Pelaksana tugas Sekretaris Daerah (Plt. Sekda) Kabupaten Bener Meriah Armansyah, SE, M.Si dan Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Safriadi, S.Pd, M.Pd mendatangi Badan Nasional Penanggulan Bencana (BNPB) untuk mengusulkan pembangun berbagai infrastruktur di Kabupaten Bener Meriah terutama mengenai pembangunan jembatan.
Kedatangan Pj. Bupati, Plt. Sekda dan Kalak BPBD Kabupaten Bener Meriah itu disambut langsung oleh Direktur Perencanaan Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB, Jhonny Sumbung diruang kerjanya, Rabu, (5/10/202).

Pertemuan antara Pj. Bupati Bener Meriah Drs. Haili Yoga, M.Si dengan Direktur Perencanaan Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB, Jhonny Sumbung yang berlangsung di Kantor BNPB Jl. Pramuka Kav.38 Jakarta Timur itu, dimana Pj. Bupati mengusulkan kepada BNPB melalui Direktur Perencanaan Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB Jhonny Sumbung mohon kiranya untuk membangun 14 jembatan diberbagai titik pasca bencana yang melanda Kabupaten Bener Meriah dalam beberapa tahun terakhir.
“Selaku Pj. Bupati Bener Meriah, saya dalam kesempatan itu mengusulkan kepada BNPB melalui Direktorat Perencanaan Rehabilitasi dan Rekonstruksi, bapak Jhonny Sumbung selaku Direktur, mohon kirannya untuk membangun 14 jembatan diberbagai titik yang rusak pasca bencana yang melanda Kabupaten Bener Meriah dalam beberapa tahun terakhir,” kata Drs. Haili Yoga, M.Si melalui pesan singkatnya.
Disampaikan oleh Drs. Haili Yoga, MSi, cukup banyak memang infrastruktur di Kabupaten Bener Meriah yang rusak seperti jalan, jembatan dan infrastruktur lainnya, akibat bencana yang melanda daerah kita, baik itu berupa banjir, tanah longsor, puting beliung dan lainnya, itu semua kita jelaskan kepada bapak Jhonny Sumbung selaku Direktur pada Direktorat Perencanaan Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB, jelas Pj. Bupati.
“Kalau Infrastruktur ini tidak segera diperbaiki khususnya jembatan, ini tentu akan mengakibatkan perekonomian masyarakat kita menjadi terganggu, pendapatan mayarakat dan daerah akan berkurang, ini juga akan berpengaruh terhadap angka kemiskinan di Bener Meriah, karena kita tau, jembatan yang rusak itu memang seharus dibangun sebagai kebutuhan kelancaran aktivitas masyarakat mengangkut hasil pertanian baik dibidang holtikultura dan kopi arabika, agar laju inflasi di Bener Meriah dapat kita tekan,” tegas Drs. Haili Yoga, M.Si.
Menurut Pj. Bupati Drs. Haili Yoga, M.Si, sejak tahun 2015, BNPB memang belum pernah pernah melaksanakan Progam Rehabilitasi dan Rekonstruksi di Bener Meriah, maka dalam pertemuan tadi kita mengharapkan kepada BNPB untuk dapat membantu biaya pembangunan jembatan yang rusak pasca bencana di Bener Meriah, ujarnya.
Ditambahkannya, apa yang kita sampaikan dan kita usulkan kepada BNPB melalui Direktur Perencanaan Rehabilitasi dan Rekonstruksi BNPB bapak Jhonny Sumbung, beliau sangat menyambut baik apa yang kita sampaikan, khususnya terkait usulan untuk membangun 14 jembatan yang rusak pasca bencana, pihak BNPB siap untuk membantu pembiayaan pembangunan jembatan itu asalkan syaratnya terpenuhi, sebut Drs. Haili Yoga, M.Si.
“BNPB siap untuk membantu pembiayaan pembangunan jembatan asalkan syarat - syarat sirklus E- Proposal terpenuhi dan dua kriteria dasar dalam rehabilitasi dan rekonstruksi juga terpenuhi," tegasnya..
Adapun yang dimaksud dengan kriteria itu, adalah tidak melampaui dua tahun pasca bencana dan ada aset yang rusak atau terdampak bencana serta bukan membangun infrastruktur dititik baru. jika kriteria dan syarat - syarat terpenuhi kemungkinan BNPB akan segera membantu pembiayaannya.
Dalam pertemuan itu pihak BNPB juga juga berterimakasih kepada Pemkab Bener Meriah atas kunjungannya dalam rangka percepatan pembangunan daerah sebagai kebutuhan masyarakat di Bener Meriah, kata Pj. Bupati mengutip pernyatan Jhonny Sumbung dalam pertemuan tersebut.
Pada pertemuan itu, Kalak BPBD Kabupaten Bener Meriah juga didampingi oleh Kabid Kedaruratan Anwar Sahdi, S.TP, M.Si. (Ks/Diskominfo – BM).