Wabup Bener Meriah Ir. H. Armia : Imam Masjid dan Meunasah Memiliki Peran Penting Dalam Membimbing Masyarakat.

Lisma Warda | Senin, 20 Oktober 2025 | Informasi Pemerintahan  Informasi Umum 

Bener Meriah | Wakil Bupati Bener Meriah, Ir. Armia membuka secara resmi pelatihan peningkatan kapasitas Masjid/Meunasah se - Kabupaten Bener Meriah Tahun 2025 di Aula Desa Pasar Simpang Tiga, Kecamatan Bukit, Rabu,(15-10-2025).

Dalam sambutannya, Wabup Ir. H. Armia menyampaikan bahwa Imam masjid serta imam menasah memiliki peran penting dalam membimbing masyarakat, menyampaikan pesan dakwah, serta menginformasikan tentang kesempurnaan pelaksanaan shalat berjamaah dan pelaksanaan Syariat Islam di Kabupaten Bener Meriah.

Katanya lagi, masjid dan meunasah bukan hanya sebagai tempat ibadah, tetapi juga tempat pembinaan ahlak, pendidikan keagamaan, serta perekat sesama ditengah - tengah kehidupan bermasyarakat, peran imam bukan hanya sebagai pemimpin shalat, tetapi juga pembimbing rohani, penyejuk hati serta panutan dalam kehidupan bersosial keagamaan.

Kegiatan ini juga merupakan langkah dan upaya menjadikan masjid dan meunasah sebagai sentral utama dalam mewujudkan persatuan dan kesatuan umat. Imam merupakan pekerjaan yang mulia, karna tidak semua orang dapat menjadi imam. Saudara - saudara yang hadir pada kegiatan ini adalah orang pilihan yang memang dipilih berdasarkan kesepakatan umat.

"Kami berharap, peserta yang hadir pada hari ini tidak hanya menerima materi secara pasif, tetapi juga aktif berdiskusi, dapat bertukar pikiran antara sesama imam masjid maupun imam di meunasah serta berbagi pengalaman demi menambah ilmu dan wawasan yang nantinya saudara terapkan di kampung masing masing,"pinta Wabup Bener Meriah itu.

Tampak hadir dalam kegiatan tersebut, Kakankemenag Bener Meriah yang diwakili Kasi Penyelenggaraan Haji & Umrah, Azhari Ramadhan, S. Ag, M.Ag., Perwakilan Ketua MPU Bener Meriah., Kepala Dinas Syariat Islam,Taslim, S. Ag, M. Sos., Plt. Kepala Dinas Pendidikan Dayah, Armoza Arita, S.Pd, M.Pd., Camat Bukit, Syarian, S. STP., Perwakilan Camat Wih Pesam., Serta para imam masjid dan imam meunasah dalam wilayah Kabupaten Bener Meriah.