Plh Bupati Bener Meriah Serahkan Bantuan untuk Korban Kebakaran Rumdis Kepsek SMAN Binaan

PPID Bener Meriah | Senin, 3 Juli 2023 | Sosial  Informasi Pemerintahan  Informasi Umum 

Bener Meriah – Plh Bupati Bener Meriah, Armansyah, SE., M.Si melakukan peninjauan sekaligus memberikan bantuan masa panik untuk korban kebakaran yang menghanguskan dua unit rumah dinas SMA Negeri Binaan di Kampung Burni Telong, Kecamatan Wih Pesam, Kabupaten setempat, Sabtu (1/7/2023).

Rumah dinas yang ditempati oleh Kepala Sekolah dan guru SMAN Binaan itu, rusak setelah dilahap si jago merah. “Bantuan ini sebagai bentuk tanggung jawab dan tali asih pemerintah daerah kepada Kepsek dan guru SMAN Binaan ini yang sedang tertimpa musibah,” kata Armansyah.

Selain menyerahkan bantuan, Plh Bupati Armansyah, meminta kepada pihak petugas PLN yang hadir dilokasi kejadian, untuk segera memasang kembali jaringan listrik ke komplek asrama yang akan menjadi tempat tinggal sementara para korban musibah kebakaran itu.

Dua unit rumah dinas di SMAN Binaan yang terbakar tersebut, selama ini dihuni oleh Hardi yang menjabat sebagai kepala sekolah dan seorang guru Supini. Kejadian kebakaran tersebut, terjadi Sabtu (1/7/2023) sekira pukul 17.40 WIB. Kerugian material diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.(Rel/Diskominfo).