Pj Bupati Haili Yoga Harapkan Pelaksanaan GERMAS Harus Didukung Bersama
PPID Bener Meriah | Senin, 13 Maret 2023 | Informasi Pemerintahan

Bener Meriah – Pj Bupati Bener Meriah, Drs. Haili Yoga, M. Si, mengharapkan agar pelaksanaan Gerakan Hidup Sehat (GERMAS) harus didukung bersama sehingga tercipta prilaku hidup yang sehat di tengah tengah masyarakat.
Harapan itu, disampaikan Pj Bupati Bene Meriah, Jumat (10/3/2023) ketika menjadi narasumber di acara sosialiasi Peraturan Bupati (Perbup) Bener Meriah, No.56 Tahun 2022 tentang pelaksanaan GERMAS. Acara itu, diikuti oleh Pj Sekda, Asisten 2, staf ahli, kepala OPD, camat, dan Kepala Puskesmas di aula setdakab setempat.
Disebutkan Haili Yoga, membangun kemandirian masyarakat untuk hidup sehat menjadi tanggungjawab pemerintah dalam memberikan penyadaran kepada masyarakat tentang prilaku hidup bersih dan sehat. “Kepada peserta sosialisasi agar senantiasa memberikan contoh kepada masyarakat dalam upaya hidup sehat,” kata Haili Yoga.
Menurutnya, program ini harus didukung bersama sehingga dalam mensosialisasikan Perbup No. 56 Tahun 2022, tentang GERMAS kepada masyarakata secara luas disesuaikan dengan tugas dan fungsi masing masing OPD yang ada di Kabupaten Bener Meriah.
“Dalam menjalan program GERMAS ini, terlebih dulu harus dimulai dari diri kita sendiri, keluarga dan lingkungan sekitar, baru nanti ditularkan kepada masyarakat. Saya juga mengharapkan agar kita tidak menjadi penonton dalam menindak lanjuti Perbup No 56 Tahun 2022 ini,” pungkasnya. (Rel/Diskominfo).