Pj Bupati Haili Yoga Gandeng Kankemenag Bener Meriah Atasi Stunting
PPID Bener Meriah | Rabu, 31 Januari 2024 | Informasi Pemerintahan Informasi Umum

BENER MERIAH | Penjabat (Pj) Bupati Drs. Haili Yoga, M.Si menggandeng Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) Kabupaten Bener Meriah untuk mengatasi pencegahan stunting di daerah itu. Upaya penanggulangan dan pencegahan stunting di Bener Meriah selama dua tahun terakhir intens dilakukan dengan melibatkan berbagai unsur.
Salah satu upaya yang dilakukan, Pj Bupati Bener Meriah, Haili Yoga, menggelar pertemuan dengan Kepala Kantor Kementerian Agama (Kankemenag) setempat, Drs. H. Zulkifli Idris, M.Pd, Selasa (30/1/2024). Pertemuan tersebut dalam rangka menyatukan persepsi dalam rangka pengendalian dan penanggulangan stunting lintas sektor.
Dalam pertemuan itu Haili Yoga, mengharapkan agar Kakankemenag Kabupaten Bener Meriah dapat ikut bersama dalam mensukseskan program pemerintah daerah dalam penanganan stunting.
“Tanggungjawab pencegahan stunting, tidak hanya bergantung pada satu unit instansi tertentu, tetapi harus berkolaborasi lintas sektor, antar dinas dan instansi vertikal, sehingga target Stunting di 2024 dapat tercapai,” katanya.
Salah satunya, sebut Haili Yoga, melalui kegiatan pembekalan pasangan calon pengantin yang berada dibawah Kantor Kementerian Agama Bener Meriah. “Para calon pengantin akan diberikan pengetahuan tentang gizi, memasak dan mengurus keluarga. Selain itu, terkait dengan peningkatan gizi dan pemantauan sebelum menikah, saat hamil hingga wajib Posyandu bagi balita,” sebut Haili Yoga.
Untuk itu, lanjutnya, dibutuhkan kolaborasi dan kerjasama yang baik serta terukur antara Pemerintah daerah Bener Meriah dengan Kemenag Bener Meriah. Pertemuan itu, dihadiri Pj Sekda Bener Meriah Khairmansyah, S.IP., M.Sc., Kadis Kesehatan, Hasimi IB., Kadis P3AKB, Edi Jaswin, serta tim pengencegahan stunting. (Rel/Diskominfo).