Minggu Ke-2 Bulan November 2025 Mengalami Penurunan Diangka -3.53 Persen.
Lisma Warda | Selasa, 18 November 2025 | Informasi Pemerintahan Informasi Umum
Bener Meriah | Bupati Bener Meriah yang diwakili oleh Asisten Perekonomian dan Pembangunan Setdakab Bener Meriah ikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Inflasi Daerah (PID) dengan Kemendagri secara virtual, Senin (17-11-2025).
Rakor PID Minggu ke-2 Bulan November 2025 di hadiri oleh Staf Ahli Bupati Setdakab Kabupaten Bener Meriah Muhammad Jafar SH,MH, Kepala Bagian Ekonomi dan SDA Setdakab Bener Meriah Ihsan, ST., M.Ling., Sekretaris Dinas Perdagangan Bener Meriah Rahmayanti, SE., M.SP., Analis Bagian Ekonomi dan SDA Setdakab Bener Meriah Irfan Gunadi., Muhammad Taufik Hidayat statistik Ahli pertama Perwakilan Kepala BPS Bener Meriah., perwakilan kepala dinas kesehatan, perwakilan Kepala Bappeda Bener Meriah., dan sejumlah Tim PID Kabupaten Bener Meriah.
Kepala Bagian Ekonomi dan SDA Setdakab Bener Meriah Ihsan, ST., M.Ling menyebutkan, pada Minggu ke-2 Bulan November Tahun 2025 ini jumlah angka Indeks Perkembangan Harga (IPH) Kabupaten Bener Meriah berada diangka -3.53 persen.
"Perubahan IPH sebesar -3.53 persen pada Minggu ke 2 November 2025 dapat diartikan Kabupaten Bener Meriah mengalami deflasi. Sampai dengan Minggu ke- 2 November 2025, secara umum terjadi penurunan harga bahan pangan di Bener Meriah sebesar 3.53 persen dibandingkan dengan bulan sebelumnya," terang Kabag Ekonomi dan SDA Setdakab Bener Meriah itu.
Di terangkan Kabag Ekonomi dan SDA Setdakab Bener Meriah Ihsan, SET., M.Ling, adapun besaran andil penyumbang IPH Kabupaten Bener Meriah tersebut dipengaruhi oleh kenaikan harga bahan pangan seperti Cabai Merah yang berada di angka -1.51 persen, Beras -0.77 persen, Daging Ayam Ras -0.62 persen.