Bupati dan Wabup Bener Meriah Sambut Kunjungan Kerja Kapolda Aceh di Mapolres
Lisma Warda | Selasa, 18 November 2025 | Informasi Pemerintahan Informasi Umum
Bener Meriah | Bertempat di Mapolres Bener Meriah, Bupati Bener Meriah, Ir. H. Tagore Abubakar bersama dengan Wakil Bupati Bener Meriah, Ir. Armia menerima kunjungan kerja Kapolda Aceh Irjen Pol. Drs. Marzuki Ali Basyah bersama rombongan. Senin (17-11-2025).
Kunjungan ini diharapkan dapat mempererat sinergitas antara Kepolisian Daerah Aceh dengan Pemerintah Kabupaten Bener Meriah dalam menjaga keamanan sebagai bagian mendukung pembangunan daerah Bener Meriah yang lebih maju lagi.